Polisi Larang Pemutaran Film “Dragon for Sale” di Labuan Bajo

Tak Berkategori241 Dilihat

Minggu, 6 Agustus 2023 – 13:02 WIB

Labuan Bajo – Polres Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur membatalkan pemutaran film “Dragon for Sale” beberapa jam saja sebelum diputar di Waterfront City Marina Labuan Bajo pukul 19.00 WITA, Jumat, 4 Agustus 2023.

Baca Juga :

Labuan Bajo, Surga Wisata dengan Ragam Kuliner Menggugah Selera

Dalam flyer yang juga diterima VIVA tertulis jadwal pemutaran film garapan sutradara Dandhy Laksono tentang dampak dari Labuan Bajo ditetapkan sebagai Destinasi Pariwisata Super Premium (DPSP) dipertontonkan kepada publik pada 4 dan 5 Agustus 2023.

Meski otoritas pengelola Water Front City Marina Labuan Bajo mengizinkan panitia memutar film di sana, tapi karena kewenangan kepolisian membuat film itu gagal diputar.

Baca Juga :

Segera Tayang, Intip Pengalaman Mereka yang Telah Menyaksikan Film Dear Jo

Panitia penyelenggara film dragon for sale di kantor polisi

Iptu Markus Frederiko Sega Wangge selaku Kasat Intelkam Polres Manggarai Barat ketika dikonfirmasi, Sabtu 5 Agustus 2023 membenarkan pembatalan itu.

Baca Juga :

Tempat Oleh-oleh di Labuan Bajo Ini Mampu Tarik Perhatian Wisatawan

Merujuk pada ketentuan yang berlaku, Markus menilai, izin keramaian yang diajukan Doni Parera pada 2 Agustus 2023 tidak lengkap padahal pihak Sat Intelkam Polres Manggarai Barat berusaha meminta Doni untuk melengkapi informasi yang dibutuhkan polisi seputar kegiatan tersebut.

Mengingat oleh karena tidak memenuhi syarat, kepolisian langsung menderetkan rencana pemutaran film tersebut berada pada level berisiko. 

Halaman Selanjutnya

Kegiatan keramaian umum dan kegiatan masyarakat lainnya yang dapat membahayakan keamanan umum wajib memiliki Surat Izin dari yang berwenang.

img_title



Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *