YG Entertainment Buka Suara Soal Kabar Kencan Lisa BLACKPINK dengan Frederic Arnault

Tak Berkategori117 Dilihat

Senin, 14 Agustus 2023 – 13:21 WIB

KOREA SELATAN –Member termuda BLACKPINK, Lalisa Manoban alias Lisa belakangan disebut-sebut tengah menjalin hubungan dengan CEO brand jam tangan mewah dunia, Frédéric Arnault. Dugaan keduanya menjalin asmara ini setelah banyak kesamaan foto yang diunggah Frederic dan Lisa BLACKPINK di akun media sosial mereka.

Baca Juga :

Lisa BLACKPINK Terpilih Jadi Ikon Budaya dalam Asian Hall Of Fame 2023

Bahkan pada pekan lalu, penggemar Lisa menyebut bahwa penyanyi asal Thailand itu menghabiskan waktu berlibur di Yunani bersama keluarga Frédéric Arnault. Hal ini menyusul dengan foto yang diunggah Lisa BLACKPINK yang memperlihatkan lengkungan batu di sebuah pantai di Yunani.

Lisa BLACKPINK dan Frederick Arnault

Baca Juga :

Kyoungyoon Hengkang dari DKZ, Buntut Keterlibatan dengan Sekte Sesat JMS

Foto tersebut disebut-sebut mirip dengan unggahan kakak ipar Frédéric Arnault, Geraldine Guyot-Arnault yang mengunggah foto pemandangan serupa di akun instagram pribadinya. 

Tak sampai di situ, penggemar juga sempat memergoki Geraldine melike dan mengomentari unggahan foto Lisa lainnya dengan emotikon love. Foto tersebut adalah foto di mana Lisa menggunakan dress berwarna kuning di sebuah tangga di dekat pemukiman penduduk.

Baca Juga :

Deretan Kabar Kencan Idol yang Bikin Heboh, Ada Yang Sampai Hiatus dan Minta Maaf

Hal tersebut langsung membuat publik meyakini bahwa keduanya menjalin asmara. Belum lagi video yang menunjukkan Frederic Arnault yang hadir dalam konser BLACKPINK di Amerika beberapa waktu lalu.

Halaman Selanjutnya

Frédéric terlihat menggunakan hoodie berwarna pink dan topi sempat terekam kamera mengabadikan video saat Lisa tampil solo membawakan lagu andalannya Money.  Bahkan yang terbaru penggemar menemukan casing ponsel yang dikenakan Frédéric untuk ponselnya.

img_title



Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *